MAKNA KENAIKAN TUHAN YESUS KE SURGA DAN DAMPAKNYA BAGI UMAT MANUSIA

Kenaikan Yesus Kristus ke Surga merupakan suatu perayaan yang menggembirakan bagi umat nasrani karena dengan Yesus naik ke surga memberikan bukti konkrit bahwa masih ada yang namanya kehidupan setelah kematian, selain itu naiknya Yesus Kristus ke surga adalah bukti bahwa DIA yang datang dari surga telah melaksanakan tugas-tugasNya dengan setia dan kemudian DIA kembali ke Surga dan duduk di sebelah kanan Allah yang maha kuasa dan memiliki otoritas penuh terhadap kehidupan umatNya. Umat nasrani juga percaya bahwa kenaikan Yesus ke surga untuk mempersiapkan tempat bagi umat-umatNya kelak (Yohanes 14:1-6). Tujuan dari naiknya Yesus ke surga secara khusus ialah mengajar umatnya untuk membritakan apa yang telah DIA ajarkan ke semua orang dimanapun dan kapanpun sampai keujung bumi dimana pesan itu merupakan pesan yang DIA sampaikan sebelum DIA terangkat ke sorga (Kis 1: 7).

MAKNA KENAIKAN YESUS KE SORGA SECARA UMUM DAN KHUSUS
Menurut Majalah Bulanan Kristen Tiong-hoa, kenaikan Yesus Kristus ke surga memiliki makna:

1. Yesus merupakan utusan Allah Bapa di Sorga
Dengan naiknya Yesus ke surga memberikan bukti kepada dunia, terkhusus umatNya bahwa IA adalah utusan dari sorga dan kembali ke Sorga setelah menyelesaikan tugas-tugasNya.

2. Menyediakan tempat kekal bagi umatNya. 
Kita semua menyadari bahwa bumi tempat dimana kita tinggal adalah tempat sementara sehingga Yesus kembali ke sorga untuk mempersiapkan tempat bagi umatNya.

3. Memberikan penghibur (Roh Kudus)
Saat Yesus naik ke Sorga, murid-muridnya bersembunyi dan berdoa karena takut dengan ahli-ahli taurat, dan seperti yang Yesus janjikan kepada Murid-muridNya bahwa akan ada penghibur yaitu Roh Kudus yang akan membabtis dengan api, saat mereka menerima urapan dari Roh Kudus itu, saat itu juga para murid mendapat kuasa untuk bangkit dari ketakutan, berbicara, berani, dan berbicara dalam bahasa lain (Kis 2:1-21).

4. Menjadi perantara antara Manusia dan Allah Bapa.
Kita adalah manusia yang memiliki dosa keturunan dari satu manusia, yaitu Adam tapi karena kesetian satu orang yakni Yesus Kristus yang telah mati di kayu salib, kita Manusia memperoleh yang namanya kasih karunia sehingga kita yang harusnya tidak layak dihadapan Bapa dijadikanNya layak karena darah Yesus (Romans 5:17-19).

Apa makna kenaikan Yesus ke sorga bagi mereka yang non nasrani? Seperti yang telah diterangkan diatas bahwa kenaikan Yesus ke sorga adalah bukti konkrit adanya kehidupan setelah kematian sehingga hal ini memberi penjelasan secara umum bahwa segala yang ada di bumi bersifat sementara jadi Kenaikan Yesus ke Sorga mengajarkan kepada masyarakat untuk tidak hidup dalam kenikmatan duniawi saja tapi lebih memperhatikan kehidupan spiritual mereka. Saat ini banyak kasus di Indonesia khususnya yaitu mengenai penyalahgunaan dana, jika seseorang hidup seimbang antara jasmani dan rohani, hal seperti ini tidak akan terjadi karena semua agama pun mengajarkan kalau mengambil sesuatu yang bukan miliknya adalah perbuatan dosa dan orang berdosa pada akhirnya masuk ketempat penyiksaan kekal yaitu neraka tapi bukti menunjukan masih ada yang namanya penyalahgunaan dana seperti korupsi pada umumnya. Orang-orang yang melakukan tindakan seperti ini tidak menyadari bahwa ada yang namanya kehidupan setelah kematian, maka dari itu melalui perayaan kenaikan Yesus ke sorga dapat selalu mengingatkan umat manusia untuk terus bertakwa kepada Tuhan YME menurut kepercayaan dan keyakinan masing-masing tentunya.

DAMPAK KENAIKAN YESUS KE SORGA SECARA KHUSUS DAN UMUM
Dampak kenaikan Yesus kristus ke Sorga sendiri bagi umat nasrani pada khususnya ialah seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa Yesus sebelum terangkat ke sorga berpesan kepada murid-muridNya untuk tetap tinggal di Yerusalem karena Dia akan mengirimkan penghibur yakni Roh kudus dan saat mereka menerima Roh kudus itu, mereka memiliki kuasa untuk bersabda dan mulai berani untuk “go public” menyampaikan pengajaran-pengajaran Kristus yang telah mereka dapat sampai ke ujung bumi sehingga sampai saat ini umat nasrani tersebar diseluruh bumi selain itu, oleh karena urapan dari Roh Kudus banyak misionaris – misionaris yang memberanikan diri untuk diutus ke pelosok-pelosok atau pulau – pulau terpencil untuk menyebarkan ajaran-ajaran Kristus kepada masyarakat setempat yang masih hidup dalam tradisi dan kepercayaan kuno (Kepercayaan terhadap roh nenek moyang atau roh orang mati)

Sedangkan dampak Kenaikan Yesus ke sorga secara umum adalah setiap umat beragama semakin mendekatkan diri kepada Tuhan YME karena dengan naiknya Yesus ke sorga memberikan bukti konkrit yang umum bagi semua umat manusia mengenai kehidupan setelah kematian (afterlife). Semua agama pun menyadari bahwa bumi tempat tinggal kita hanyalah tempat sementara, suatu saat semua manusia juga akan meninggalkan dunia ini dan menghadap tahta pengadilan agung (Pengadilan putih) di alam baka nanti dimana setiap perbuatan kita di dunia akan diperhitungkan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Hari Raya yang disamakan dengan Hari Minggu

Apakah makna orang Katolik memasang lilin di depan Patung Yesus atau Maria?

“DIPERLENGKAPI UNTUK SALING MELENGKAPI DI TENGAH KEANEKARAGAMAN”