MARIA DARI LOURDES


Santa Maria menampakkan diri di Gua Massabielle, Lourdes, dengan sebuah rosario di tangan. Lourdes adalah tempat ziarah termashyur di Perancis Selatan. Antara tanggal 11 Februari – 16 Juli 1858, gadis petani yang miskin, Bernadette Soubirous (14 tahun) menyaksikan penampakan Bunda Maria sebanyak 18 kali. Pada penam-pakanNya, Bunda Maria membuat tanda salib dan mulai berdoa rosario. Tentu saja Bernadette mengikutinya. Keduanya berdoa bersama kecuali pa-da waktu mengucapkan “Salam Maria”. Ibu Maria tidak berdoa kepada diri-nya sendiri. 

Ibu Maria menyatakan diriNya dengan sebutan Yang Dikandung Tanpa Noda Asal. Maksud kedatanganNya adalah supaya kita berdoa rosario. Banyak orang menemaninya ke Gua Massabielle, tapi hanya Bernadette yang dapat melihat Bunda Maria dan sering mengalami ekstase. 
Dalam suatu penampakan, Bunda Maria menyuruh Bernadette mendirikan sebuah kapel di gua itu agar orang-orang berziarah ke sana.
Kemudian dalam penampakan yang terakhir, ia disuruh menggali tanah untuk membuka mata air. Sementara ia mengais tanah dengan tangannya, memancarlah air. Sampai sekarang, air dari sumber ini digunakan para peziarah untuk mandi atau untuk minum dengan harapan penyembuhan ajaib atau mukjizat. 
Sesudah penyelidikan selama bertahun-tahun, akhirnya pejabat-pejabat Gereja menyetujui umat berziarah ke Lourdes dan sebuah kapel dibangun. Pada tanggal 4 April 1862, sesuai permintaan Bunda Maria, diadakan prosesi / arak-arakan ke Massabielle. Lalu antara tahun 1883-1901 dibangunlah Basilica Rosario yang indah.
Paus Leo XIII dalam tahun 1892 menetapkan tanggal 11 Februari sebagai pesta Bunda Maria dari Lourdes dan Santo Pius X menjadikannya hari perayaan sedunia.
Pada tahun 1958, seabad sesudah penampakan Perawan Maria, jumlah peziarah mencapai 6 juta orang. Kini setiap tahunnya kurang lebih 2 juta orang berdevosi ke Lourdes dan Paus Yohanes Paulus II adalah paus pertama yang berziarah ke Lourdes (14 Agustus 1983) sehari sebelum pesta Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apakah makna orang Katolik memasang lilin di depan Patung Yesus atau Maria?

10 Hari Raya yang disamakan dengan Hari Minggu

GEMBALA YANG BAIK